Rabu, 17 Desember 2008

tentang bocah

Kegiatan keseharian kunil

Haehaehae..saya mau berbagi apa saja yang dilakukan anak berumur 1,5 tahun. Sebetulan belakangan saya yang merawatnya, suatu hal baru karena hampir seharian penuh bersamanya, hampir tiap hari. Ok lets begin

Biasanya kunil bangun dipagi hari kisaran waktunya dari jam 4 – jam ½ 6 pagi. Tapi lebih sering jam 5-an. Pagi2 dia sudah aktif lari2an and berkicau, biasanya jam2 segini dia masih menguntit kemanapun ayahku pergi, hingga waktunya aku memberinya makan, biasanya jam 6-7 range waktu makan paginya kunil aka habil aka ronggo, habis makan biasanya aku membiarkannya mengacak2 mainan nazar aka botak aka om ganteng yang berusia hampir 4 tahun. Dan tentu saja tak perlu saya beritahukan, bila anak2 bocah bermain pasti akan ada adegan pertarungan yang seru, menggelikan, terkadang bahaya sehingga memang butuh pengawasan yang lebih jika tak ingin terjadi hal2 yang tak diinginkan. Sembari bermain saya akan menyalakan televisi mencari program star kids di antv (ini bukan hal bagus sesungguhnya,menbiasakan menonton tv), ini saya lakukan agar si kunil mau menjauhi mainan2 om nya, taulah terkadang om nya sangat pelit dalam hal berbagi mainan, dan kunil yang memang baru tinggal disini beberapa bulan terakhir tak punya mainan. Lagi pula dirumah memang jarang sekali membeli mainan, masalahnya baru dibelikan saja akan langsung dirusak hanya dalam hitungan menit.

Sampai jam 9 filmnya selesai, dan kalau dia belum pup pagi biasanya setelah ntn baru mandi, sehabis itu minum susu sebotol and tidur.

Dia akan bagun sekitar jam 12 kalau tidurnya lelap. Kalo enggak yah jam ½ 11 udah bangun. Sesiangan adalah waktunya dia bermain, saya juga suka ikut main gulat2an sama dia di kamar. Hahahaha..itu permainan kesukaan dia. Jam ½ 1 siang jamnya makan siang sembari nonton bolang, laptop siunyil and ditutup dengan jalan sesama. Begitulah..sisanya dipakai main lagi, lari2an, kejar2an sambil teriak2, jadinya dirumah sangat berisik. Jam 5 sore biasanya dia mandi sore, makan, and tidur setelah mangrib jam 7 ato ½ 8 an. Begitulah.

Dari sederet rutinitas yang mesti dilakukan, semuanya akan terbayar oleh senyuman, keceriaan, tingkah laku, dan perkembangan2 yang terkadang muncul, rasa letih, lelah, semua dapat sirnah…itulah anak kecil. Memiliki segala hal cara menikmati dunia nya, dan tentu membuat kita menjadi tersenyum, dan gemas dibuatnya. Melihatnya terlelap itupun memiliki kenikmatan sendiri, melihatnya tidur dan mengingat apa yang telah dilakukan seharian penuh. Sungguh menyenangkan. Sehingga saya mendapat lagi satu

Pesan kehidupan yang berbunyi “ nikmatilah hidupmu saat cobaan menghampirimu seperti keceriaan seorang anak dalam menikmati hari”

Ada batasan2 usia anak

Menjaga bayi sangat mudah karena tak banyak bergerak hingga dia belajar berjalan, saat inilah fase ketabahan seorang ini akan di uji kembali karena pertama pastinya saat melahirkan. Dalam masa2 ini butuh banyak energi menjaga buah hati, sedikit saja lengah bisa mengakibatkan hal yang fatal. Maka “jagalah buah hati sepenuh jiwa” ini petikan pesan kehidupan lagi yang kuperoleh. Melewati umur 3 tahun, anak sudah mulai belajar macam2 dan banyak bertanya. Dalam fase ini lebih mudah menjaganya karena sudah cukup mengerti banyak hal, dan dapat memulai dengan peraturan2, mana yang boleh dilakukan dan tidak yang pastinya dimulai dari hal2 kecil tentunya. Menikmati perjalanan tumbuhnya seorang anak merupakan kenikmatan tersendiri, ada rasa kepuasan dalam hati saat melihatnya telah tumbuh dan terus tumbuh. Sekian cuap2 dari saya yang mungkin sulit dimengerti..karena sayapun tak bisa dibilang mengerti secara mendalam juga..hehehe...

Ada satu pesan lagi yang ingin saya berikan buat para remaja.. sesungguhnya memiliki seorang anak merupakan suaru fitrah yang tak terkira, namun jika kalian mendapatkanya sebelum waktunya, itu akan menjadi masalah yang besar amat sangat besar, anak adalah ti2pan yang harus dijaga. So jagalah diri kalian masing2 hingga saat nya sudah tepat. Dan cobalah berfikir jauh, jauh, jauh kedepan...wass

Generasi muda adalah penenus segalanya

Tidak ada komentar: